• Sunday 28th of April 2024 05:01:38 PM
Cover Berita

Lock Down Terbatas di Fakultas FISIP UPR

Memperhatikan:

  1. Hasil Rapat Pimpinan tingkat Universitas Palangka Raya tanggal 22 November 2020 perihal Pandemi Covid-19
  2. Kasus Covid-19 yang terdampak positif pada 10 (sepuluh) orang staf di UPR

Dengan ini disampaikan bahwa:

Kampus FISIP di LOCK DOWN terbatas mulai tanggal 23 November - 6 Desember 2020. Sehubungan dengan kebijakan tersebut maka kegiatan dan pelayanan perkantoran dan akademik di atur sebagai berikut:

  1. Dekan, wakil dekan, Kabag TU dan Sub bagian, serta Ketua dan Sekretaris Jurusan hadir setiap hari secara terbatas mulai pukul 09.00 - 13.00 WIB untuk melakukan pelayanan perkantoran dan administrasi yang tidak bisa dilaksanakan secara daring.
  2. Beberapa kegiatan/pelayanan perkantoran dan akademik yang dapat dilaksanakan dari rumah (Work From Home) dapat dilakukan secara daring. Misalnya perkuliahan, rapat, seminar proposal dan ujian skripsi
  3. Semua perkuliahan dilakukan secara virtual/daring
  4. Mahasiswa di larang datang ke kampus, kecuali mahasiswa yang mendesak memerlukan pelayanan akademik secara langsung dengan terlebih dahulu membuat perjanjian melalui WA/SMS dengan dosen/unsur pimpinan yang dituju.
  5. Bagi dosen dan staf FISIP yang pernah kontak primer dengan Ibu Riamona Sadelman Tulis pada tanggal 20 dan 21 November 2020 agar segera melakukan Rapid Test secara mandiri dan melakukan Isolasi Mandiri selama dua minggu (23 November - 6 Desember 2020).
  6. Kepada semua unsur pimpinan, dosen, tenaga kependidikan, tekon dan mahasiswa di lingkungan FISIP harus mentaati Protokol Kesehatan: Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak dan menghindari Kerumunan.

Atas perhatian dan kerjasama kita semua, diucapkam terimakasih

 

Dekan

Prof. Drs. Kumpiady Widen, M.A., Ph.D

 

Pengumuman Resmi (Download)